Pages

Selasa, 17 April 2012

Subhanallah zaitun, bikin cantik ^_^

Bismillaah hirrohmaanirrohiim,

Zaitun adalah pohon yang diberkahi. Keberkahan zaitun dinyatakan secara eksplisit dalam Al-Qur’an dan Hadits Rasulullah SAW. Disamping itu, penyebutannya dalam Al-Qur’an beberapa kali pun sudah menjadi bukti bahwa zaitun adalah pohon yang istimewa, dan bukan pohon sembarangan.

“Demi (pohon) tiin dan (pohon) zaitun” (QS At-Tiin: 1)

”Yang dinyalakan dengan minyak dari pohon yang banyak berkahnya, (yaitu) pohon zaitun yang tumbuh tidak disebelah timur dan tidak pula disebelah baratnya, yang minyaknya saja hampir-hampir menerangi, walaupun tidak disentuh api” (QS An-Nuur:35)

“Dia (Allah) menumbuhkan bagi kamu dengan air hujan itu tanam-tanaman; zaitun, korma, anggur dan segala macam buah-buahan. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar ada tanda (kekuasaan Allah) bagi kaum yang memikirkan”. (An-Nahl: 11).

Zaitun atau yang dikenal olive memang sudah begitu popular manfaat alaminya untuk kecantikan. Minyak tersebut ampuh mengatasi masalah kulit kering dan keriput. Zaitun mengandung asam lemak yang bermanfaat dan antioksidan, banyak penelitian yang telah membuktikan manfaat tumbuhan yang satu ini. Kandungan zaitun kaya akan vitamin A, B1, B2, C, D, E, K, dan zat besi.
Dalam Journal of Cosmetic, disebutkan extra virgin olive oil atau ekstrak minyak zaitun yang diperoleh memalui proses pendinginan,mengandung 80% asam oleic yang bermanfaat bagi kesehatan seluruh tubuh. Hal senada juga diungkapkan Journal of Controlled Release,bahwa asam oleic yang terkandung dalam ekstrak minyak zaitun mampu meresap sempurna ke dalam lapisan kulit sehingga ampuh dalam mencegah keriput sekaligus mengencangkan kulit.

Tuh kan bener kan, zaitun/olive itu bener-bener sesuwatu gitu loh... Banyak sih bahan-bahan alami selain zaitun, tapi kalo aku sih udah cinta berat deh ama zaitun si buah surga ini. 
ini product yg aku pakai, puas bgt deh ama wanginya..
Minyak zaitun adalah pelembab yang sangat baik. Kamu bisa menggunakannya ketika mandi (luluran sebelum mandi dengan Bali Ratih Body Scrub Olive). Kulit tubuh pun akan terjaga kelembabannya dan terlihat lebih halus, segar, dan bercahaya.
Bali Ratih Body Lotion zaitun yang dipijatkan pada seluruh tubuh dapat menghilangkan rasa letih atau lelah, sakit atau pegal-pegal pada otot-otot tubuh. Pemijatan dengan zaitun pada otot yang tegang akibat aktivitas keseharian yang terlalu berat dapat mengendurkan otot-otot tersebut.
Sebuah studi yang dipublikasikan pada bulan Agustus tahun 2000 menyebutkan bahwa menggunakan minyak zaitun setelah renang sebagai krim kulit dan berjemur, akan melindungi terjadinya kanker kulit atau yang disebut melanoma.
Selain itu, para pakar kecantikan juga sepakat bahwa minyak zaitun memiliki manfaat untuk kecantikan. Vitamin E yang terkandung didalamnya dikatakan dapat meremajakan, menjaga kelembapan dan kekenyalan kulit.

So..ga diragukan lagi deh manfaat zaitun untuk kecantikan kulit. 

0 komentar:

Posting Komentar